Red Velvet Cake



Sabtu kemarin pertama kali membuat Red Velvet Cake atau disingkat RVC, pesanan untuk Milad Pemilik satu perusahaan di Kemang oleh karyawannya. 1 buah RVC dan 50 buah cupcake RVC. Karena dadakan, di pesan jumat siang , jumat dan sabtu pagi hunting bahan-bahan yang dibutuhkan. Perburuan bahan di hari Sabtu pagi dibantu Abi dengan mengantar ke Toko Titan Fatmawati hunting RVC paste , kosong! telepon ke Kelapa Gading kosong juga, akhirnya mampir ke NCC sebelumnya telepon Ibu Fat dulu tanya kesediaan pasta ini. Alhamdulillah ada kata Bu Fat. Singkat cerita , dapatlah pasta ini, langsung pulang tapi singgah dulu cari jeruk lemon, tambahan strawberry , juga Yoghurt. Sampai rumah akhirnya jam 10:30 WIB. langsung  turun dapur membuat RVC ini. 

Pengerjaan RVC 3 layer dengan ukuran 30 x 30cm, serta 50 cupcake sebenarnya nggak terlalu lama ya. karena sebenarnya metode pembuatannya cukup simpel hanya dikocok saja adonan ngga sampai mengembang. Saya menggunakan full minyak sebagi lemaknya, seseuai resep Ibu Fatmah Bahalwan.  Terus terang, saya belum pernah loh mencicip RVC ini, membuatnya juga! Pas membuat adonan ini yang menurut saya banyak sekali cairannya, yang terbayang adalah tekstur cakenya bisa sama ngga ya dengan RVC yang suka saya lihat di internet? sempat ragu, tapi yakinnya lebih besar :D

Nah ini foto adonannya...agak encer dibandingkan kalau buat sponge cake. 


Ada beberapa modifikasi yang saya lakukan di resep yang saya pakai, saya coppas dulu resepnya dari NCC

RED VELVET CAKE

by Fatmah Bahalwan

Bahan A :

425 gr terigu protein sedang
20 gr coklat bubuk ( saya pakai 15 gr coklat Bordeaux )
1 sdt garam

Bahan B :

450 ml minyak goreng
500 gr gula halus
3 bt telur
1 sdt vanili bubuk
Pewarna merah secukupnya (jika menggunakan pasta red velvet, pewarna tidak dibutuhkan lagi)

Bahan C :

100 ml Jus Bitroot (dapat diganti dengan 100 ml air + 1 sdm pasta red velvet) --> saya pakai 100 ml air + 1,5 sdm Pasta RVC

Bahan D :

300 ml susu segar
2 sdm air lemon
Saya gunakan :
150 ml yoghourt plain ( bukan jenis minuman ) + 150 ml susu cair plain
Perbedaan menggunakan susu + air lemon dibandingkan dengan Yoghurt + susu cair, untuk di rasa dan keharuman lebih recomended pemakaian Yoghurt + susu cair

Bahan E :

2 sdt soda kue
2 sdt air lemon

Cara membuat:

  1. Aduk bahan D, diamkan agar mengental menjadi buttermilk. Sisihkan.
  2. Campur semua bahan A lalu ayak. Sisihkan
  3. Kocok gula halus dan minyak sampai rata. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok hingga rata. Tambahkan jus bit, pewarna dan vanilli lalu aduk rata.
  4. Masukkan bahan A ke dalam adonan, aduk hingga tercampur rata.
  5. Tambahkan buttermilk, aduk rata. Tuangkan bahan E, aduk rata.
  6. Tuang adonan ke dalam 3 loyang bulat diameter 24 cm, panggang sampai matang.

CHEESE FROSTING

Bahan :

250 gr cream cheese
100 gr gula halus
50 gr butter
500 gr whipping cream, kocok kaku

Cara membuatnya:

  1. Campur cream cheese, butter dan gula bubuk lalu kocok hingga lembut. Masukkan whipped cream kaku sedikit demi sedikit sambil terus dikocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata.

Penyelesaian :

  1.  Letakkan satu lembar cake, basahi dengan jus bit, poles cheese frosting hingga rata.
  2. Timpa lagi diatasnya satu lembar cake, basahi dan poles lagi, lakukan hingga menjadi tiga layer cake.
  3. Terakhir poles seluruh permukaan cake dengan cheese frosting. Hias sesuai selera

Karena saya ngga sempat membuat foto RVC yang ber edible plus bertoping buah secara minimalis penataannya, saya hanya sempat membuat foto hasil potongan sisi dari RVC ini seperti foto di bawah ini. Mengapa ngga sempat foto ? karena waktunya pendeeek... mepet! selesai kuenya langsung dikirim! Saya beserta anak-anak dan suami mengirim cake dan memang kami juga diundang untuk hadir di acara tersebut.



Testimoni dari Undangan :

Karena saya nggak mencicip kue yang sudah dipotong-potong ( awalnya ), saya cuma memperhatikan ekspresi yang makan RVC ini, sepertinya pada suka. Sampai akhirnya, salah seorang undangan yang saya kenal menanyakan ini kue buatan saya atau bukan ? saat mengatakan iya, Dia langsung bilang, enak banget, bu! Rasanya plong kalau sudah dengar testimoni langsung.  Daaan...akhirnya, saya ikut menikmati RVC ini juga... :D. Betul deh... RVC ini nikmat! Rasanya yummy diselingi cream cheese frosting, tekstur yang lembut serta merah menggoda selera. Ternyata ngga akan pernah salah... Harga itu turut menentukan Rasa! ( karena saya buat dengan memilih kwalitas bahan yang baik yaaa... ! :) )


Komentar

Postingan Populer