Lapis Surabaya Ekonomis

Lapis Surabaya...jenis cake yang belum pernah dibuat! Khawatir gagal sebenarnya...dengan telur yang banyak! Tapi kalau melihat Lapis Surabaya yang benar-benar Lapis Surabaya...kepingin bisa. Akhirnya memberanikan membuat dengan versi ekonomis ala Tabloid KOKI. Alhamdulillah...termasuk kategori berhasil deh!






Resep :
6 kuning telur
7 telur ayam utuh
1 sdt emulsifier
100 gr gula halus
1 sdt vanilli
120 gr tepung terigu
25 gr maizena
200 gr margarin leleh
1 sdt Pasta coklat
Selai strawbery ( saya pakai Blueberry jam saja )

Cara :

1. Siapkan loyang 22x22 cm yang dioles margarin dan dilapis kertas roti
2 Panaskan oven 175 drj C
3. Kocok telur,gula & SP hingga kental mengembang
4. Masukkan terigu & maizena yang sudah diayak serta vanilli, kocok dengan speed rendah hingga rata
5. Masukkan margarin leleh, aduk dengan teknik aduk balik agar margarin tercampur rata
6. Bagi adonan menjadi 3, beri pasta coklat pada satu adonan aduk rata
7. Tuang masing-masing adonan pada loyang dan panggang selama 25 menit, atau hingga permukaanya kecoklatan dan angkat serta dinginkan
8. Keluarkan dari loyang, ambil lapisan kuning beri selai strawberry hingga rata tumpuk dengan lapisan coklat, olesi selai strawberry kembali Tutup dengan lapisan terakhir. Rapihkan pinggiran cake dengan cara memotong sisi-sisi cake. Siap dipotong untuk disajikan


Komentar

Postingan Populer